Gubernur Buka Aceh Kuliner Festival 2018 -->

Header Menu

Gubernur Buka Aceh Kuliner Festival 2018

Saturday, May 5, 2018

Banda Aceh - Gubernur Aceh Irwandi Yusuf membuka Aceh Kuliner Festival 2018 di Lapangan Blang Padang Banda Aceh, Jumat (4/5/2018). Menurut Irwandi festival tersebut bukan hanya ajang memamerkan ragam masakan khas melainkan upaya melestarikan budaya Aceh. 

"Kuliner tidak semata berkaitan dengan pangan, tapi juga bagian dari tradisi lokal yang perlu dilestarikan," kata Irwandi.

Irwandi berharap, kuliner Aceh bisa bertahan sebagai penganan khas tuan rumah yang bisa menandingi ragam kuliner asing yang banyak tersebar di Aceh.

Irwandi menyebutkan, kuliner merupakan salah satu usaha kreatif yang memberikan dampak perekonomian tinggi bagi masyarakat. Kuliner juga menjadi salah satu daya tarik mengundang wisatawan. 

Bukan hanya itu, kekayaan kuliner lokal ikut memberi inspirasi bagi para pengusaha untuk mengembangkannya di berbagai daerah. Misal saja mie Aceh dan kopi Gayo. Keduanya banyak diperdagangkan hingga ke berbagai pelosok tanah air. Irwandi yakin, kedua menu tersebut nantinya akan menjadi salah satu menu andalan di berbagai restoran mewah di tanah air.

Irwandi mengatakan khusus varian kopi Gayo menjadi top premium di Indonesia. Tingginya permintaan pasar bahkan membuat produsen kopi kesulitan memenuhi permintaan pembeli. Meskipun demikian, Gubernur Irwandi dalam berbagai kesempatan rutin mengampanyekan kopi Gayo, di berbagai negara. 

"Sambutannya luar biasa dari semua negara yang kami singgahi," katanya. 

Irwandi berharap, bukan hanya kopi dan mie, kuliner lain pun bisa mendunia. Karenanya, Irwandi sangat mendukung acara Aceh Kuliner Festival dan ikut mendukung event tersebut menjadi agenda tetap budaya yang dilakukan tiap tahun.