Pulangkan Nelayan Di Bawah Umur : Sekjen Jaringan KuALA Apresiasi Pemerintah Aceh -->

Header Menu

Pulangkan Nelayan Di Bawah Umur : Sekjen Jaringan KuALA Apresiasi Pemerintah Aceh

Saturday, July 18, 2020

Banda Aceh - Sekjend Jaringan KuALA Rahmi Fajri mengapresiasi langkah PLT Gubernur Aceh Nova Iriansyah yang sudah berhasil menangani pemulangan enam warga Aceh yang ditangkap di perairan Andaman Thailand pada 21 Januari dan 10 Maret 2020 lalu, nelayan /ABK  di bawah umur itu akhirnya berhasil dipulangkan ke Indonesia.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada PLT Gubernur Aceh yang telah berusaha memulangkan nelayan aceh, semoga nelayan aceh yang masih nyangkut proses hukum, baik di thailan, myanmar dan india juga bisa segera dipulangkan" imbuhnya.


Rahmi fajri juga berterima kasih kepada semua instansi pemerintah indonesia yang telah melakukan upaya pemulangan nelayan.

"kami juga berterima kasih kepada Kedutaan Besar Republik Indonesia di Bangkok, Konsulat Republik Indonesia di Songkhla, Direktorat Perlindungan Warga Negara Indonesia dan Badan Hukum Indoesia serta Kementerian Luar negeri"  kata Rahmi Fajri.

Ke enam nelayan asal aceh akan dipulang kembali ke aceh hari ini sabtu 18/7 oleh Badan Penghubung Pemerintah Aceh ( BPPA).