Santri Dayah MUQ Gelar Rihlah di Kebun Kurma Barbate -->

Header Menu

Santri Dayah MUQ Gelar Rihlah di Kebun Kurma Barbate

Monday, April 12, 2021

Peristiwa.co, Aceh Besar - Komite Dayah MUQ Pagar Air bersama Dayah MUQ Pagar Air beserta orang tua wali secara bersama-sama memfasilitasi santriwan/wati Program Takhassus (Intensif) dalam rangka Rihlah (perjalanan) ke Kebun Kurma El Mahdi Barbate pada Minggu, 11 April 2021, acara ini dilaksanakan mulai pagi sampai sore hari.

Acara dimulal dengan shalat zuhur berjamaah kemudian dilanjutkan pertemuan dengan pemilik Kebun El Mahdi Barbate di Mushallah tersebut. Acara pertemuan diawali oleh Pembawa acara Ustaz Muhammad Yasir, S. Pd yang kemudian dilanjutkan dengan Pembacaan Kalam Ilahi oleh salah seorang santri Takhassus, Putra Zikril Amin Ganto, Kelas 1 MTs (13 Tahun), sudah mempunya hafalan 7 Juz.

Dalam Sambutannya, pemilik Kebun Kurna, Bapak Mahdi Muhammad, menyampaikan Selamat Datang di tempat yang indah ini sekaligus petani kurna merasa sangat senang dan bahagia didatangkan oleh ahli ilmu dan para penghafal Al Quran.

Lebih lanjut Mahdi Muhammad menyampaikan mengapa inspirasi menanam kurma di daerah ini. Dalam Al Quran, Allah SWT menyebutkan Kurma lebih 20 kali, setiap yg disebutkan dalam Al Quran tentu memiliki hikmah dan Keberkahan yang tak terhingga, maka kita yakin dan haqqul yakin menanam kurma, Alhamdulillah sekarang sudah ada hasilnya yaitu sdh berbuah, nanti anak-anakku sekalian boleh melihat secara langsung batang dan buah kurma yang telah berbuah.

Dr. Sofyan A. Gani, MA selaku Ketua Komite Dayah MUQ Pagar Air menyampaikan maksud dan tujuan dari kunjungan adalah untuk membuka cakra wala santri Takhasus bahwa belajar bisa dimana mana, termasuk dilingkungan terbuka seperti kebun Kurma El Mahdi Barbate. Sofyan mengatakan selama ini kalau bicara kurma kita langsung terbayang Jazirah Arab. Sekarang Alhamdulillah sudah ada di depan mata, di Barbate Blang Bintang Kab. Aceh Besar.

Sofyan menambahkan lingkungan Barbate Kebun Kurma Insya Allah dalam proses membangun Yayasan Wakaf Barbate Islamic City yang salah satu atikititasnya adalah ketersediaan Dayah Tahfizul Quran yang  berkualitas disamping sektor-sektor lain.

Kemudian acara tersebut diakhiri dengan doa bersama yang disampaikan oleh Rais Am Dayah MUQ Pagar Air, Ustaz Drs. H. Sualip Khamsin. 

Sementara itu disela-sela selesai acara,  Rais Am Dayah MUQ Pagar Air, Ustaz Drs. H. Sualip Khamsin yang diampingi Ustaz Ferdiansyah, SH sebagai Ketua Pengelola Takhassus Dayah MUQ Pagar Air menyampaikan bahwa Program Takhassus ini adalah Program untuk mempersiapkan dan meningkatkan jumlah hafizh 30 juz dalam satu tahun. 

Lebih lanjut Ustaz Ferdiansyah menyampaikan Kegiatan ini sangat berarti bagi santriwan dan santriwati takhasus, karena ini merupakan bentuk tafakkur dan pengamalan dari nilai-nilai yg terdapat dalam Alqur'an. Belajar dengan alam merupakan bagian terpenting dari proses belajar, agar para santriwan dan santriwati dapat memahami betapa indah dan sempurnanya ciptaan Allah SWT.

Kemudian di lain sisi, Pengurus Dayah MUQ Pagar Air mengapresisi setinggi-tingginya kepada Komite MUQ Pagar Air yg telah memprakarsai kegiatan ini, sehingga mampu terlaksana dengan baik.  Semoga Pengurus Dayah MUQ Pagar Air dan Komite semakin kompak dan solid demi kemajuan Pendidikan di Dayah MUQ Pagar Air

Acara rihlah ini turut hadir, Rais Am Dayah MUQ Pagar Air, Drs. H. Sualip Khamsin, Anggota DPRK Aceh Besar, Juanda Jamal, ST, Kabid Madrasah Kanwil Kemenag Aceh, Bapak Drs. Mukhlis, M. Pd, Komite MUQ beserta Jajaran pengurus, Kabid Takhassus, Ustaz Ferdiansyah, SH, Kabid Pengasuhan Putra, Ustaz Muhammad Yasir, Ustaz Ahmadin,S. Pd. MA, Kepala Pengasuhan Putri, Ustazah Rosdiana, S. Ag serta orang tua/wali santri Takhasus yang hadir secara bersama-sama.

Salah seorang Wali Santri Takhassus, Dr. Azwar, ST. M. Sc. Eng menyampaikan bahwa program rihlah ini sangat baik untuk anak-anak kami yg difailitasi oleh Komite Dayah MUQ Pagar Air bersama dengan Dayah MUQ, ini seusatu yang baik dan bulan kedepan perlu diterapkan dan dilaksanakan dengan nuansa dan suasana yang berbeda, apalagi anak-anak ini kan tidak pulang bersama dengan keluarga mereka, orang tua mereka adalah kita ya Komite Dayah MUQ yang telah dipilih oleh orang tua/wali santri Dayah MUQ Pagar Air